Siginjai99 Channel, Batang Hari : Kapolres Batang Hari AKBP Bambang Purwanto,
didampingi Wakapolres Kompol M. Ridha, beserta PJU Polres Batang Hari dan personil lainnya, melaksanakan penanaman pohon dalam rangka Ketahanan Pangan HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, Kamis (27/06/2024), di Tahura Sultan Thaha Syaifuddin, Sridadi, Muara Bulian.
Turut hadir Kadis LH Kabupaten Batang Hari, Zamzami Tanjung beserta staf serta masyarakat Dusun Senami lainnya.
Adapun jenis pohon yang ditanam berjumlah 500 batang, diantaranya Gaharu 200 batang, Mahoni 200 batang serta Angsana 100 batang.
Di samping itu, Kapolres menyerahkan bantuan bibit kepada 8 petani, dengan rincian 2000 bibit cabai, 1000 batang bibit Jeruk, 100 kelapa Hibrida, Alpukat 150 dan Lengkeng 100 batang, bibit ikan Nila 500.ekor dan 500 bibit ikan Patin.
Bambang Purwanto mengatakan, bahwa giat serentak di seluruh Indonesia ini, adalah merupakan wujud kepedulian Polri.
“Ini sebagai bentuk Wujud Kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya petani. Insya Allah, bentuk kepedulian ini bermanfaat bagi masyarakat petani di Senami ini,” kata Bambang.
Dirinya berharap, ke depannya, Kawasan Tahura ini akan kembali asri dipenuhi dengan pohon-pohon yang bermanfaat dan menjadi kawasan Ketahanan Pangan,” pungkas Bambang Purwanto. (Ade)
Discussion about this post