Siginjai99 Channel, Jakarta : Tampilan Busana hasil rancangan desainer Kabupaten Batang Hari, mendapatkan sambutan hangat dari pengunjung yang memadati Fashion Show Otonomi Apkasi Expo 2024, Kamis (10/07/2024) di JCC, Jakarta.
Hal ini semuanya tidak lepas dari peranan serta binaan Ketua Dekranasda Kabupaten Batang Hari Zulva Fadhil.
Istri Bupati Batang Hari tersebut, bersama Tim Dekranasda Batang Hari, menampilkan busana casual, yang mana desainernya menerapkan tehnik Ecprint dalam bahan dasar pembuatan busana, kemudian dikombinasikan dengan perpaduan Batik Khas Batang Hari sehingga etnik dan elegan.

Ketika diwawancarai oleh TV One, Kompas serta Tempo, sosok asli Sungai Puar, Agam Sumbar ini, mengatakan, bahwa Apkasi adalah sarana yang baik dalam memajukan hasil karya daerah.
“Apkasi merupakan sarana yang baik dalam memajukan hasil karya daerah di tingkat nasional,” kata Zulva.
Dikatakan Zulva lagi, Dekranasda Kabupaten Batang Hari, terus mendorong para pengrajin dalam pengembangan hasil karya, inovatif serta terobosan baru.
“Salah satu terobosan baru tersebut, ya Ecoprint ini.” sambung Zulva lagi.
Diterangkan Zulva lagi, di samping penampilan fashion, Kabupaten Batang Hari juga menampikan aneka makanan hasil para UMKM, hasil kerjajinan Akar Resam, kayu, sampai pengrajin tanduk.
“Acara dari 10 sampai 13 Juli 2024 ini, kita tampilkan juga hasil karya pengusaha UMKM lainnya. Seperti kerajinan Akar Resam, Kayu, dan Kerajinan Tanduk” terang Zulva.
“Terimakasih atas semua dukungan semoga acara ini berjalan lancar,” pungkas Zulva.(Ade)
Discussion about this post